PERILAKU HIDRAULIK PADA PENGEMBANGAN FUNGSI BENDUNG GERAK SERAYU SEBAGAI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA AIR

Isnugroho Isnugroho

Abstract


Bendung adalah bangunan persungaian yang berfungsi untuk menaikkan elevasi muka air sungai agar dapat dialirkan ke saluran irigasi menuju ke sawah. Akibat dari peninggian muka air sungai tersebut akan didapat suatu terjunan. Pada musim hujan, debit aliran sungai jauh di atas kebutuhan irigasi. Kelebihan air tersebut dilimpaskan ke hilir, sedangkan pada musim kemarau, tidak semua debit aliran sungai dialihkan ke saluran irigasi, namun demikian harus disisakan suatu debit aliran tertentu dan dialirkan ke hilir bendung guna pemeliharaan alur sungai. Dengan demikian, hampir selalu ada debit aliran melewati bendung dan pada bendung terdapat perbedaan ketinggian antara hulu dan hilir. Fenomena ini dapat menghasilkan suatu tenaga yang dapat digunakan sebagai pembangkit listrik tenaga air. Pengembangan fungsi ini akan menyebabkan perubahan perilaku hidraulik aliran sungai yang dapat mempengaruhi morfologi sungai maupun pelayanan irigasi, sehingga perlu dilakukan penelitian. Studi kasus dilakukan pada pemanfaatan bendung gerak Serayu di Jawa Tengah sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air dengan 4 unit turbin yang dipasang di sebelah kanan bendung. Penelitian yang didukung dengan uji model hidraulik fisik ini bertujuan untuk mengetahui aspek pemanfaatan limpasan air sungai dan perilaku hidrolika, agar pengembangan fungsi ini tidak mengganggu fungsi utama bendung serta tidak membahayakan morfologi sungai.

Keywords


Aliran sungai, bendung, pembangkit listrik, tenaga air, perilaku hidrolika, uji model hidraulik

Full Text:

PDF

References


Ahraf, Idham. 2013. Aspek Hidraulik dan Finansial

PLTM Tinggi Tekanan Rendah pada

Bendung Gerak Sungai Serayu, Repositari

TAFTSL, Publikasi FTSL ITB.

Arifin, Motaka dan Yasin, Mohamad. 2009. Kajian

Potensi Energi Listrik Mikrohidro pada

Saluran Irigasi Provinsi Gorontalo untuk

menunjang Elektifikasi Pertanian,

Repository Universitas Negeri Gorontalo.

Arismunandar, A. dan Kuwahara, S. 2004. Buku Pegangan

Teknik Tenaga Listrik, PT. Pradnya

Paramita, Jakarta.

Balai Sungai. 2012. Laporan Akhir Uji Model Hidrau-lik

Fisik PLTM pada bendung gerak Serayu,

Surakarta Februari 2012.

Bernard, Jean dan Maucor, Serge. 1984. Les Microcentrales

Hydrauliques, (Hand-book of

micro hydro power plant), GRET-France

BSN. 1991, Standard Tata Cara Perencanaan Umum

Bendung, SNI 03-2401-1991, Badan

Standardisasi Nasional.

Chow, V.T. 1959. Open Channel Hydraulic, Handbook,

McGraw-Hill Kogakusha.

Departemen Pekerjaan Umum, 2007, Petunjuk

Operasi dan Pemeliharaan bendung Serayu,

Proyek Induk Pengembangan Wilayah

Sungai Serayu-Bogowonto.

Departemen Pekerjaan Umum. 1986, Standar

Perencanaan Irigasi KP 02, Direktorat

Jenderal Pengairan Departemen Pekerjaan

Umum.

Isnugroho. 2012. Pompa Air Mikro Hidro, Alternatif

Menghadapi Krisis Energi, Dinamika Teknik

Sipil, Majalah Ilmiah Teknik Sipil UMS, Vol.

, No. 3, September 2012, hal. 230-238.

Kirno, Isnugroho, Indrawan dan Hapsoro Sundoro

Galih. 2012. Pengkajian Pemanfaatan

Kelebih-an Air Irigasi untuk PLTM pada

bendung gerak Serayu dengan Uji model

Hidraulik, Jurnal Sumber Daya Air Vol. 8 No.

, November 2012, hal. 171-186.

LAPI-ITB, 2010, Rencana dan Konsep Usulan Pembangkit

Listrik Tenaga Mini-Hidro di

bendung gerak Serayu, LAPI-ITB.

Linsley Ray K. dan Franzini Joseph B. 1991. Teknik

Sumber Daya Air jilid 2, Erlangga, Jakarta.

Mawardi, Erman dan Memed, Moch. 2004. Desain

Hidraulik Bendung Tetap untuk Irigasi

Teknis, ISBN 979-8433-56-2, cetakan ke-2,

Alfabeta, Bandung.

Mawardi, Erman. 2007. Bendung, Badan Penelitian

dan Pengembangan Departemen Pekerjaan

Umum.

Pence, Celso. 2004. Guidebook on How to Develop a

Small Hydro Site. Belgia: ESHA (European

Small Hydropower Association).

Rohermanto, Agus. 2007. Pembangkit Listrik Tenaga

Mikro Hidro (PLTMH), Jurnal Vokasi Vol. 4

No. 1, jurusan Mesin Politeknik Negeri

Pon-tianak, hal. 28-36.

Suarda, Made. 2009. Kajian Teknis dan Ekonomis Potensi

Pembangkit Listrik Tenaga MikroHidro

di Bali, Jurnal Ilmiah Teknik Mesin

Cakra M. Vol. 3 No. 2, Oktober 2009, hal.

-193.




DOI: https://doi.org/10.32679/jth.v6i1.510

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Isnugroho Isnugroho

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Indexed by:
      
 
 
 
Sekretariat:
 
Direktorat Bina Teknik Sumber Daya Air, Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
 
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.